Mengetahui cara hilangkan komentar di live IG menjadi hal yang cukup penting untuk Anda ketahui. Live IG menjadi salah satu fitur yang banyak sekali digunakan oleh orang-orang untuk menyapa orang lain.
Para konten kreator atau artis juga banyak sekali menggunakan fitur ini untuk menyapa para penggemarnya. Ketika sedang melakukan live biasanya terdapat banyak sekali komentar yang muncul dan ini terkadang terasa cukup mengganggu bagi sebagian orang.
Oleh karena itu, tidak mengherankan jika ada beberapa orang yang tertarik untuk menghilangkan komentar ketika sedang live atau ketika menonton live orang lain. Anda tidak perlu khawatir, karena caranya sebenarnya bisa dilakukan dengan sangat praktis dan mudah.
Cara Hilangkan Komentar di Live IG Orang Lain
Ketika sedang menonton live IG orang lain dan ada banyak sekali komentar yang mengganggu ini mungkin akan terasa sedikit menjengkelkan. Anda bisa mencoba salah satu cara yang akan kami bagikan supaya bisa menonton live video orang lain tanpa harus terganggu dengan komentar yang muncul.
Sebagai informasi saja cara ini hanya bisa dilakukan untuk Anda yang membuka Instagram dengan menggunakan komputer atau laptop. Berikut ini langkah-langkah cara hilangkan komentar di live IG orang lain dengan mudah dan cepat tanpa kendala.
- Pertama, buka browser kami sarankan kepada Anda untuk menggunakan Google Chrome.
- Jika Google Chrome sudah terbuka, bisa dilanjutkan dengan cara mencari ekstensi Chrome IG Story.
- Jika sudah mendapatkan atau menemukan ekstensi tersebut langsung saja pasang pada aplikasi Google Chrome.
- Setelah itu, Anda bisa melanjutkan untuk login ke akun Instagram, atau Ketika Anda sudah login ke akun Instagram cukup dengan mereload halaman yang sudah dibuka sebelumnya.
- Jika sudah berhasil login ke akun Instagram, pilih salah satu live IG yang ingin ditonton. Nantinya secara otomatis Anda akan melihat fitur high comment untuk menghilangkan komen yang muncul pada live IG tersebut.
Bagaimana Caranya Jika di Live IG Sendiri?
Setelah mengetahui cara menghilangkan komentar di live IG orang lain, sekarang saatnya Anda mengetahui cara menghilangkan komentar Ketika Anda sedang live di IG. Prosesnya sendiri jauh lebih praktis daripada menghilangkan komentar di live IG orang lain.
Tentu saja orang-orang memiliki alasan yang tersendiri mengapa mematikan komentar ketika sedang melakukan live IG. Biasanya ini berkaitan dengan untuk menghindari komentar-komentar yang tidak layak atau tidak pantas dilontarkan oleh orang lain.
Atau mungkin saja ada beberapa orang yang merasa terganggu dengan berbagai macam komentar yang muncul ketika sedang live IG. Berikut ini langkah-langkah cara hilangkan komentar di live IG diri sendiri dengan mudah dan praktis.
- Pertama-tama silahkan langsung saja cari Icon titik tiga yang berbentuk horizontal. Letaknya sendiri yaitu terdapat pada pojok kiri bawah layar tepatnya di dalam box comment,
- Click turn off commenting, maka secara otomatis nantinya di orang-orang tidak bisa memberikan komentar ketika sedang melakukan live IG.
Cara yang kedua ini bisa bekerja dengan sangat baik menggunakan smartphone baik itu berupa Android maupun iOS. Tentu saja mematikan komentar menjadi salah satu hal yang cukup penting untuk beberapa kondisi.
Apalagi, jika Anda memang orang yang tidak bisa mendengar komentar-komentar buruk dari orang lain. Mematikan komentar bisa menjadi opsi yang tepat untuk menghindari sakit hati. Jadi sekarang Anda sudah tidak kesulitan mengenai cara hilangkan komentar di live IG.